Asril Pj Kades Pematang Kalianda Resmi di Lantik

Asril Pj Kades Pematang Kalianda Resmi di Lantik
Asril Pj Kades Pematang Kalianda Resmi di Lantik

Kab.LamSel (comunitynews) - Penjabat(PJ) Kepala Desa Pematang Kalianda, Asril, resmi dilantik dalam acara yang dihadiri oleh seluruh kepala desa se Kecamatan Kalianda.

Acara yang di gelar yang di hadiri oleh seluruh Kepala Desa se Kecamatan Kalianda serta Danramil 0421/LS, Kapolsek Kalianda Lamsel, Kasat Pol PP Lamsel, Perwakilan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Lamsel, pada Selasa (23/1/2024.

Camat Kalianda, Pirma Romayansyah, menyampaikan bahwa Asril, yang juga menjabat sebagai Kepala Bidang di Satuan Pol PP dan Kamtibung Pol PP Lamsel, memiliki tiga progres penting. Meskipun tugasnya tidak mudah, Pirma yakin Asril dapat melaksanakan tugasnya dengan baik.

“Oleh karena itu saya juga sangat yakin dan percaya terhadap beliau (Asril), sebagai Kepala Bidang dan Kamtibung. Oleh sebab itu, dalam hal ini memang butuh support, dari ibu Pj Kades juga ya, karena sudah kita Sahkan. Itu yang pertama (1),” ucap Prima.

Lanjut dia, “kemudian yang ke dua (2), pada hari ini sudah dilantik menjadi Kades Pematang, maka itu sudah barang tentu roda Pemerintahan yang ada di Desa ini, berada di pundak beliau.”

“Sehingga beliau harus terus laksanakan dengan sebaik-baiknya. Karena memang terus terang, ini memang sebelum adanya Pj. Saya sering bersama dan mengobrol terhadap Pak Asril ini dan Pak Sekcam Kalianda kita Muhammad Nur, serta saya sempat ajukan juga untuk mengemban tugas mulya ini terhadap beliau (Pak Sekcam). Dan pak Sekcam pun, terus terang tidak sanggup pak, untuk mengemban tugas ini, karena memang beban dan tugas pekerjaan ini sangat luar biasa,” tutur Pirma.

Masih dia ungkapkan, “namun saya juga menyampaikan kepada pak Asril, bahwa InsyaAlloh dengan amanah ini, pak Asril bisa dapat mengembannya dengan se maksimal mungkin.”

Menurut Pirma, “InsyaAlloh juga pak Asril bisa membangun Desa ini dengan dukungan kita semua, maka InsyaAlloh Warga kita disini ikut mendukung penuh dan membantu, serta mengontrol.”

“Dan Alhamdulillah belau (pak Asril) bersedia. Kemudian yang ke tiga (3) terkait itu semua, yang terakhir adalah beliau juga harus mensukseskan dalam pemilihan Kepala Desa (Kades) yang akan mendatang. Intinya harus beres semua dalam tiga (3) progres tersebut,” ujar Pirma Romayansyah, SH.,MM.

Asril menyatakan bahwa saat ini masih dalam tahap belajar dan belum bisa banyak bicara terkait progres-progres yang akan dilakukan. 


Saat Diwawancarai para Awak Media Ia meminta dukungan dari semua pihak dan menyampaikan pesan kepada masyarakat untuk bekerja sama dalam membangun desa mereka. Asril berharap dapat bersama-sama memajukan Desa Pematang yang mereka cintai dan banggakan.

 “ya pesan saya untuk Masyarakat saya ini, mohon mari kita bekerjasama dengan baik dan mari kita sama-sama membangun Desa yang kita Cintai serta Banggakan ini, agar kita bersama-sama memajukan Desa kita ini". pungkas Asril HD, SE.,MM.

Roni

0 Response to "Asril Pj Kades Pematang Kalianda Resmi di Lantik"

Iklan Atas artikel




Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Loading...

Iklan Bawah Artikel

Loading...